Jumat, 01 Januari 2021

Pembelajaran Biologi Kelas X Semester 2 Kurikulum 2013 Terbaru / Kelas Bio Mrs.Ticha

 


Halo siswa-siswi kelas X, 
Salam Semangat...

Selamat sudah menyelesaikan pembelajaran semester 1, 
Yuk simak materi biologi apa saja yang akan kita pelajari di semester 2!

Terdapat 5 kompetensi dasar pengetahuan dan 5 kompetensi dasar keterampilan yang harus kalian tuntaskan. 

Kompetensi Pengetahuan Biologi Kelas X semester 2

  • KD 3.7 : mengelompokkan jamur berdasarkan ciri-ciri, cara reproduksi, dan mengaitkan perananya dalam kehidupan
  • KD 3.8 : mengelompokkan tumbuhnan ke dalam divisio berdasarkan ciri-ciri umum serta mengaitkan perannannya dalam kehidupan
  • KD 3.9 mengelompokkan hewan ke dalam filum berdasarkan lapisan tubuh, rongga tubuh, simetri tubuh dan reproduksi
  • KD 3.10 : menganalisis komponen-komponen ekosistem dan interaksi antar komponen tersebut
  • KD 3.11 : menganalisis data perubahan lingkungan penyebab dan dampaknya bagi kehidupan

Kompetensi Keterampilan Biologi Kelas X semester 2

  • KD 4.7 : menyajikan laporan hasil investigasi tentang keanekaragaman jamur dan perannnya dalamkehidupan
  • KD 4.8 : menyajikan laporan hasil pengamatan dan analisis fenetik dan filogenik tumbuhan serta peran dalam kehidupan
  • KD 4.9 : menyajikan laporan perbandingan kompleksitas lapisan penyususn tubuh hewan (diploblastik dan triploblastik, simetri tubuh, rongga tubuh dan reproduksinya.
  • KD 4.10 : menyajikan karya yang menunjukkan interaksi antara komponen ekosistem (jaring-jaring makanan dan siklus biogeokimia)
  • KD 4.11 merumuskan gagasan pemecahan masalah perubahan lingkungan yang terjadi di lingkungan sekitar
Dengan demikian ada 5 Bab/Materi yang akan kita pelajari bersama. 

Bab/Materi Biologi Kelas X Semester 2:

  1. Fungi/Jamur
  2. Plantae/Tumbuhan
  3. Animalia/Hewan
  4. Ekosistem
  5. Perubahan Lingkungan
Dikarenakan pada Januari 2021 ini, pandemi belum berakhir, maka pembelajaran masih dilakukan dalam bentuk Pembelajaran Jarak Jauh sampai adanya informasi lebih lanjut dari pihak berwenang. 

Untuk Pembelajaran Biologi Kelas X di SMA Negeri 1 Cilacap (Kelas ampuan Mrs.Ticha) tetap via google classroom dengan harapan siswa telah cukup familiar dan mahir dalam penggunaannya. Sedangkan untuk konsultasi fast respon dilakukan via WA grup. 

Kegiatan belajar mengajar secara Daring yang direncanakan Mrs.Ticha secara berurutan :
  • Game  atau Nobar Film Pendek selama 10 menit 
  • Pre Test (Tes Awal) selamat maksimal 15 menit setelah game
  • Literasi selamat 45 menit
  • Video Conference/Diskusi Online selama 45 menit
  • Post Test selama 25 menit
  • Penugasan (Optional sesuai kebutuhan/tidak selalu ada)

Game 

Game atau permainan akan dilakukan setiap 10 menit awal pembelajaran, kalian akan memainkan permainan untuk mengaktifkan otak kanan dan mempersiapkan diri secara utuh untuk belajar Biologi. Selain itu pada awal pembelajaran dapat juga kita menyaksikan film pendek yang seru bersama.

Pre test dan post test digunakan untuk

  1. mengecek kehadiran siswa, karena link soal  akan dibuka 15 menit pertama dan akhir pada jadwal biologi yang diatur sekolah
  2. mengukur keterserapan materi
  3. mengevaluasi pembelajaran dan melakukan perbaikan proses pembelajaran jarak jauh

Literasi

Pada tahap ini, kalian akan diberi waktu untuk membaca materi yang sudah dipersiapkan Mrs.Ticha dan atau menonton video pembelajaran yang sudah disediakan juga. Tahapan ini penting mengingat perubahan kebijakan ujian nasional menjadi asesmen nasional mulai diterapkan tahun ini (2021). 

Video Conference/Diskusi Online

Untuk mengefektifkan pencapaian kompetensi dasar baik pengetahuan atau pun keterampilan maka setelah kegiatan literasi diselenggarakan video conference atau diskusi online via WA grup. Pada tahap ini Mrs.Ticha berharap dapat memfasilitasi pendalaman materi apabila terdapat kesulitan-kesulitan dalam memahami materi. Selain itu menilai keaktifan kalian dan mengukur sejauh mana kemampuan literasi kalian dengan penguatan-penguatan materi juga pendidikan karakter.

Post Test

Di akhir pembelajaran, kalian akan mengerjakan evaluasi dalam bentuk post test untuk mengukur perubahan dan proses pembelajaran pada hari tersebut.

Penugasan

Apabila dibutuhkan pengambilan nilai keterampilan yang tidak dimungkinkan diambil saat vicon atau diskusi maka Mrs.Ticha akan memberikan tugas mandiri baik individu maupun kelompok.

Tambahan informasi:

Penilaian Akhir KD

Penilaian ini akan dilakukan setelah pembelajaran jarak jauh terkait KD tersebut terselesaikan, dan akan diumumkan seminggu sebelum pelaksanaan.


Demikian gambaran pembelajaran Biologi Kelas X Semester 2 yang akan kita laksanakan bersama. 
Jika ada pertanyaan silakan tulis di kolom komentar atau bisa japri via WA 
Terima kasih, salam semangat....


0 komentar:

Posting Komentar