Senin, 03 Agustus 2020

Menggali dan Mengenali Ide Usaha

Modal awal seorang pengusaha adalah ide usaha. Keberhasilan usaha sangat ditentukan dari ide yang dieksekusi oleh si pengusaha.
Lalu apa yang dimaksud dengan ide usaha?
Bagaimana cara menggali dan mengenali ide usaha?
Mari kita perlajari bersama!
Ide Usaha

IDE USAHA

Ide usaha merupakan buah pemikiran kreatif dan inovatif yang memiliki nilai ekonomi atau komersial. Ide usaha harus bersifat logis, masuk akal, atau dengan kata lain rasional. Umumnya merupakan respon untuk memecahkan masalah-masalah dalam kehidupan atau respon dari kebutuhan masyarakat. Misalnya ide untuk menjual jamu di musim pandemi COVID 19, merupakan repon dari masalah "masyarakat harus mempertahankan imunitas".

Setidaknya ada lima sumber utama dari ide usaha, antara lain sebagai berikut:

  1. Kebutuhan masyarakat atau permintaan pasar
  2. Kreativitas dan Inovasi
  3. Kelebihan Diri/Keahlian khusus
  4. Hobi (Minat dan Bakat)
  5. Relasi 

Kebutuhan Masyarakat/Permintaan Pasar

Pasar

Masyarakat merupakan pasar terbesar dalam dunia usaha. Melihat kebutuhan yang berkembang di masyarakat akan memunculkan ide usaha yang nantinya menghasilkan produk laris. Mengapa? karena produknya baik barang atau pun jasa merupakan produk yang benar-benar dibutuhkan alias permintaannya tinggi. 

Kebutuhan ini sifatnya sangat dinamis, sehingga bisa berubah-ubah dengan cepat. Untuk itu apabila menggunakan sumber ide ini maka pelaku bisnis harus juga memiliki sifat TANGGAP terhadap keadaan sehingga ADAPTIF dengan situasi. 

Apabila suatu ketika permintaan pasar/ kebutuhannya menghilang maka ide usahanya menjadi tidak relevan lagi untuk dikembangkan.

Kreativitas dan Inovasi

Ide usaha yang mengandung kreativitas dan inovasi belakangan sedang naik daun. Tidak dapat dipungkiri seiring kemajuan jaman dan teknologi ide usaha yang berkaitan dengan kreativitas dan inovasi erat hubungannya dengan pemanfaatan teknologi.

Memasuki era 4.0 banyak ide usaha digital sebagai buah kreativitas dan inovasi, seperti munculnya aplikasi jasa online misalnya. Tidak hanya itu saat ini banyak perangkat pintar yang mulai dipasarkan di pasar global, sebagai inovasi dari peralatan-peralatan rumah tangga yang sangat inovatif.

Kalian bisa lihat pada video berikut:


Kelebihan Diri/Keahlian Khusus

Tukang Urut

Sumber ide bisnis berikutnya adalah dengan mengembangkan potensi diri. Seseorang atau sekelompok orang bisa jadi memiliki keahlian khusus yang unik sehingga membuatnya memiliki nilai tambah bahkan dapat menghasilkan produk baik barang atau jasa yang memiliki nilai jual tinggi.

Keahlian khusus ini sangat spesifik, contoh yang mungkin dekat dengan kita misalnya adalah keahlian TUKANG URUT, dengan keahlian yang dimilikinya dia dapat membuka usaha JASA URUT.


Hobi

Nah untuk sumber ide bisnis berikutnya merupakan sumber ide bisnis yang dapat menghasilkan bisnis yang awet, mengapa? karena pelaku usahanya akan dengan senang hati menjalankan usahanya. 


Misalnya seseorang yang hobi bersepeda, maka dia dapat mengembangkan usaha Bengkel Sepeda atau Toko Sepeda. 

Relasi


Menyambung ide bisnis dengan sumber hobi, sumber bisnis berikutnya adalah relasi atau jaringan akan lebih mudah bila dikaitkan dengan hobi. Hal ini dikarenakan seseorang yang memiliki hobi tertentu biasanya akan menjalin relasi dengan orang-orang dengan hobi sama. Mereka kemudian membentuk komunitas, komunitas inilah yang kemudian menjadi pasar dari usaha yang dikembangkan dengan sumber hobi atau pun relasi.


Nah, bagaimana menurut kalian?
Sudah siap memulai usaha?
Sudah dapat ide usaha?
Atau mungkin menemukan sumber lain?
yuk tulis di komentar!

0 komentar:

Posting Komentar